Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips dan Trik Memilih Judul Skripsi Data Mining


Assalamualaikum Wr. Wb. Salam Sejahtera dan Salam Budaya.

Pada artikel ini saya akan sedikit memberikan pengalaman edukasi mengenai bagaimana memilih algoritma yang baik dalam skripsi bidang ilmu data mining ?. 

Nah, permasalahan yang saya alami dulu sewaktu pengajuan judul skripsi saya memutuskan untuk memilih topik mengenai data mining padahal kuliahnya jurusan sistem informasi, maka dari itu saya harus membuat sebuah sistem informasi dengan menerapkan ilmu data mining didalamnya. Tambah bingung juga pilih algoritma atau metode yang akan digunakan. 

Kesalahan yang sering terjadi adalah saat mulai mengajukan judul skripsi kita memilih algoritma tanpa harus memperhatikan datanya. Itu akan berimbas pada saat sudah masuh BAB Pembahasan, kenapa ? Jika data yang kamu miliki tidak sesuai dengan algoritma yang kamu pilih nanti bisa-bisa kamu akan berhenti atau kemunginan ganti judul di pertengahan . Waw sadis bukan heheheh.

Nah Berikut adalah Tips memilih metode algoritma klasifikasi untuk ilmu data mining yang baik.

1. Pahami Struktur Data

Sistem Informasi Data Mining

Jika kalian sudah yakin akan bergelut pada ilmu data mining untuk proyek skripsi kalian, maka sangat penting untuk memahami data yang diperoleh sewaktu melakukan observasi atau penelitian. Pahami jenis data, model data, duplikat data, dan jumlah data. Apabila data yang kalian peroleh sudah masuk kategori big data atau ribuan record data maka kalian wajib melakukan Teknik Sampling pada data tersebut agar proses komputasinya tidak memakan waktu yang lama. Serta kalian juga wajib tau jenis data yang kalian peroleh seperti berupa numerik, nominal atau bahkan diskrit sekalipun.

2. Lakukan Uji Coba Singkat.

Sistem Informasi Data Mining

Setelah kalian sudah memahi data yang kalian peroleh, selanjutnya lakukan Teknik Sampling dengan mengambil beberapa persen saja untuk akan dilakukannya uji coba algoritma. Untuk metode Uji Coba ini kalian lakukan testing dari beberapa algoritma klasifikasi pada data yang kamu peroleh. Gunakan aplikasi yang dapat memangkas waktu anda melakukan uji coba ini. Saran saya gunakan aplikasi RapidMiner Studio. Carilah nilai performa seperti nilai akurasi tertinggi dari masing-masing algoritma klasifikasi terhadap data yang kamu miliki.

3. Pahami Algoritma

Sistem Informasi Data Mining

Nah pada langkah terakhir juga tidak kalah wajibnya yaitu kalian harus benar-benar paham mengenai algoritma klasifikasi yang akan kalian pilih terutama kamu juga harus paham tentang konsep dasar perhitungan manual dari algoritma tersebut. Jika tidak paham ambil opsi kedua yaitu saran saya gunakan algoritma Naive Bayes jika kalian ingin lebih muda mengerjakan perhitungannya tapi jika data yang kamu miliki tidak efisien dengan Naive bayes maka nanti akan berpengaruh pada nilai akurasinya.

4. Finishing 

Finishing

Setalah kamu sudah mengikuti tahap-tahap diatas maka dengan tingkat kepercayaan diri kamu akan bisa mengajukan judul skripsi kamu dan akan memudahkan jalan mengerjakan skripsi hingga sampai akhir bab dan sampai ujian sidang tertutup dan lulus aamiin.

Nah itulah sedikit pengalaman edukasi yang pernah saya alami yang sudah dijabarkan dengan kata-kata yang semoga dapat dimengerti dan dipahami. 

Bergelut dengan Data memang rumit dan ribet tapi jika anda terus belajar maka akan semakin asik dan kan terus ingin berhadapan dengan data-data baru.

Dari saya tetap satu kata "Jangan Lupa Bernapfas dan Tetap Bersyukur"

Wassalamualaikum Wr. Wb
See You